IMO siapkan IMO miracle 2

Baru-baru ini berhembus kabar bahwa salah satu vendor ponsel lokal IMO , telah mempersiapkan smartphone penerus IMO miracle yakni IMO Miracle 2. Di kabarkan bahwa generasi kedua dari seri miracle ini, akan menyajikan perubahan yang sangat signifikan di banding seri sebelumnya. Salah satu yang paling mencolok ialah dari segi desain, dimana imo  menyematkan body yang hanya mempunyai ketebalan 8,5mm yang lebih ramping 2,3mm dibanding pendahulunya.
Beralih ke spesifikasi prosessor, dari sisi ini IMO miracle 2 dibenamkan prosessor berkekuatan sama yakni Quad core namun ada penambahan clock speed yakni 1,3 GHz. Dan disokong dengan GPU mali 400 dan RAM 1GB. Semua spesifikasi itu guna memperlancar sistem operasi android 4,2 Jelly bean.
Pada sektor layar, smartphone ini di bekali dengan layar lebih baik yakni menggunakan layar jenis IPS dengan lebar 5.5 inch serta resolusi HD (1280x720 piksel). Lebih dari itu, smartphone ini juga dibekali kamera berkekuatan 13 MP dan 2 MP untuk akomodasi video chat/call.

IMO miracle 2


Spesifikasi Utama IMO Miracle 2
  • Network Dual SIM GSM/3G
  • Dimensi 142 x 72 x 8,5mm
  • Layar Touchscren 5,5 inci, 1280x720 piksel (HD), IPS
  • CPU Quad-core 1,3GHz (MTK6582)
  • GPU Mali-400
  • Memori RAM 1GB, ROM 8GB
  • Slot microSD up to 32GB
  • OS Android 4.2 Jelly Bean
  • Kamera 13 MP (belakang) dan 2 MP (depan)
  • Koneksi WiFi 802.11b/g/n, WiFi hotspot, Bluetooth A2DP, USB 2.0
  • Baterai 2500mAh
  • GPS
  • Support OTG
Kelebihan
  • Dual sim
  • 3G
  • Murah
  • Support OTG
  • Body ramping
  • Kamera 13 MP
Kekurangan
  • Baterai cuma 2500 mAh
  • Memory RAM hanya 1GB
 

Written by : Dr. Fillophy ~Tips & Cara

Blog, Updated at: 11:51 AM